Mari Mengenal Tanaman hias : Turnera ulmifolia atau lebih akrab disebut kembang pukul 8. Looh, kok bisa?

Turnera ulmifolia
sumber : dok.penulis
Morfologi

Perkenalkan, nama tanaman hias ini adalah Turnera ulmifolia atau lebih dikenal dengan nama bunga pukul 8. Disebut begitu karena bunga ini selalu mekar pada pukul 8 pagi sampai siang. Kebiasaannya ini menjadi atraksi yang unik dan menarik bila ditanam secara massal dengan komposisi bunga yang lain. Tanaman yang termasuk dalam famili Turneraceae ini cocok untuk dijadikan pilihan sebagai tanaman pembatas dan penyemarak taman. Bunganya bewarna kuning, berbeda dengan Turnera subulata yang bewarna putih kekuningan. Bunga muncul diantara hijaunya daun, mendekati puncak tanaman. Termasuk semak sedang dengan tinggi antara 30cm-1m. Daun bewarna hijau dan berbentuk bulat lonjong dengan gerigi ditepinya.


Turnera subulata
sumber : dok.penulis

Cara perbanyakan dan perawatan

Turnera ulmifolia termasuk mudah untuk dikembangbiakkan. Perbanyakannya bisa melalui biji dan juga stek batang. Untuk stek batang, caranya seperti berikut :

1. Potong Turnera yang sudah panjang dan mulai roboh.

2. Potong menjadi beberapa bagaian sepanjang 20 cm.

3. Tancapkan pada media tanam, lalu siram dan rawat seperti biasa.

Turnera ulmifolia memerlukan sinar matahari penuh (full sun) dan air yang cukup banyak untuk dapat tumbh secara optimal. Frekuensi pemupukan 1 kali/bulan, dan frekuensi pemangkasan 1/bulan atau insidental. Untuk metode pemangkasan, disarankan untuk menggunakan metode pemangkasan selektif. Yaitu memotong tanaman yang benar-benar sudah tua, panjang sendiri dari kelompoknya, roboh. Potong sampai mendekati pangkal karena tunas baru yang lebih rimbun dan kuat akan tumbuh dari sini. Pemangkasan selektif digunakan untuk menghindari "kebotakan" yang terjadi setelah pemangkasan di area tanam.


Bibit turnera.
sumber : dok.penulis


Kondisi tapak yang botak, setelah turnera dipangkas rata
sumber : dok.penulis

Manfaat

Mengutip dari biologinunik.wordpress.com. Turnera ulmifolia memiliki kandungan flavonoid. Kandungan ini bisa dimanfaatkan sebagai obat ulcus duodenum maupun ulkus lambung. Akarnya bisa dimanfaatkan sebagai obat rematik dan bengkak pada sendi. Tanaman ini juga sebagai sumber pakan bagi kupu-kupu. Jadi jika ingin memancing kupu-kupu ke rumah anda, silahkan menanam tanaman hias ini ya.


Turnera ulmifolia yang ditanam sebagai tanaman pagar.
sumber : dok.penulis
Harga

Untuk mendapatkan tanaman hias ini cukup mudah karena Turnera ulmifolia bisa dan biasa tumbuh liar dilahan-lahan kosong yang terbengkalai. Kamu juga bisa membeli tanaman hias ini di toko-toko online yang ada. Harganya berkisar 10rb - 25 rb rupiah di tokopedia, shopee dan bukalapak.

Sumber :

https://biologinunik.wordpress.com/2013/05/09/bunga-pukul-delapan-turnera-ulmifolia-herba-liar-bermanfaat-obat/



Comments

Popular posts from this blog

Mari Mengenal Tanaman hias : Ruellia malacosperma, si Kencana ungu yang bisa hidup di mana aja. Kok bisa??

Mari Mengenal Tanaman hias - Syzygium oleana, si Pucuk Merah yang bisa jadi apa saja.